Wednesday, April 13, 2016

TIPS MENYELENGGARAKAN PESTA ANAK DENGAN MENYENANGKAN

Menyelenggarakan pesta ulang tahun mungkin menjadi bagian dari agenda kita karena berbagai hal, bisa karena permintaan dari si buah hati maupun karena komunitas ibu-ibu di lingkungan sekitar yang kerap mengundang kita untuk datang ke pesta ulang tahun anak-anak mereka. Maka ketika akhirnya kita memutuskan untuk memberikan undangan balasan pesta syukuran buah hati kita, berikut ini tips yang bisa kita ikuti untuk menyelenggarakan pesta anak-anak yang menyenangkan tanpa harus berlebihan :



Apa yang diinginkan oleh anak-anak?
Setiap orang memiliki selera perencanaan pesta yang berbeda dan ketika itu sudah menyangkut pada ketersediaan makanan, pesta untuk anak-anak adalah termasuk pesta yang cukup berpotensi menimbulkan stress selain pesta pernikahan. Daripada menyediakan berbagai macam makanan lebih baik kita fokus terhadap para undangan pesta: anak-anak. Apa yang mereka sukai? Jika mereka menyukai cokelat dan eskrim tentu mereka kurang antusias jika semisal kita menyediakan hidangan spageti.

Menetapkan waktu undangan

Coba lihat kondisi lingkungan kita untuk memperkirakan tamu. Apakah kira-kira anak-anak balita juga akan datang ke pesta yang kita adakan? Jika ya maka lebih baik untuk mengadakan pesta antara pukul 1 hingga 3 sore untuk menghindari waktu tidur siang mereka.

Agar pesta lebih teratur dan tidak mengganggu waktu kita secara pribadi makan tetapkan juga waku berakhirnya pesta agar tamu yang datang tidak terlalu lama bertandang sehingga mengganggu waktu pribadi kita dan mereka pun bisa pamit dengan nyaman tanpa rasa tidak enak karena merasa hanya bisa bertandang sebentar. Untuk pesta seperti ini 1 hingga 1,5 jam sudah cukup. Jika masih seru bisa diulur selama maksimal 2 jam saja.

Perkirakan siapa saja yang datang

Dalam pesta seperti pesta ulang tahun atau pesta makan-makan acara anak-anak, bisa dipastikan bahwa tamunya tidak hanya anak-anak saja, pastilah datang bersama dengan mereka para orang tua, kakek nenek dan jangan lupakan sepupu dan teman kita yang mungkin ingin datang ke acara. Maka sediakan venue yang kira-kira cocok dengan keduanya, bukan berarti harus tercampur aduk, namun pisahkan agar lebih tertib. Para orang dewasa dengan makanan untuk orang dewasa dan cemilan ringan agar mereka bisa menikmati snack sambil mengobrol. Sementara anak-anak dengan jenis permainan yang banyak, makanan anak-anak dalam porsi-porsi kecil serta snack yang disukai mereka.

Permainan untuk pesta anak-anak
Anak-anak suka bermain, mereka biasanya hanya tertarik pada acara yang di dalamnya menyediakan banyak permainan maupun alat bermain dan snack seperti cokelat dan eskrim yang banyak. Jika ingin lebih semarak kita bisa mengundang vendor untuk acara sulap beserta dengan bocoran trik sulap sederhana, ini akan mengesankan anak-anak mereka juga sekaligus jadi punya ketrampilan tambahan untuk dipentaskan atau dipamerkan di sekolah pada saat pelajaran seni.

Bisa juga kita mengkombinasikan keduanya, snack dan game contohnya dengan permainan menghias kue atau muffin, anak-anak bisa berkreasi menghias kue dengan beragam topping, sprinkles dan lainnya. Setelah puas mereka bisa berfoto dengan hasil karyanya masing-masing sebelum memakan kuenya, seru bukan?

.

2 comments:

  1. Aaa aku pas kecil ga pernah di bikinin pesta begini hihi

    ReplyDelete
  2. Tempat dan waktu,penting deh.. Anak2 kan begitu hahaa.. Tapi aku ngga pernah pesta ultah Kaina, cuma dateng ke undangan aja Nind ^^

    ReplyDelete

Tinggalkan komentar tanpa link hidup ya... Komentar dengan link hidup akan dihapus :)

Previous Page Next Page Home